Jurusan Farmasi :  Rabu, 22 Juni 2022, Dimulai dari hibah DPPM UII dosen dibantu mahasiswa S1 dan S2 di Jurusan Farmasi mengadakan Pengabdian masyarakat berupa Home Medication Review dengan rangkaian acara yaitu sosialisasi kegiatan, door to door conseling , dan review/follow up kegiatan yang ditunjukan kepada warga disekitar kampus UII tepatnya warga Dukuh Penen, Dukuh Candikarang, dan Dukuh Cangkiran yang memiliki penyakit kronis (diabetes, hipertensi, stroke) yang belum terkontrol kondisinya dari segi penggunaan Obat dan kesadaran masyarakat dalam memerikasakan diri. Untuk sosialisasi sendiri sudah mulai dilakukan oleh mahasiswa S1 dan S2 Jurusan farmasi didampingi oleh apt. Mutiara Herawati, M.Sc selaku Koordinator TIM dan apt. Suci Hanifah, Ph.D selaku Kaprodi Farmasi Program Magister, secara keseluruhan acara berjalan lancar dengan antusias warga desa dan masyarakat yang menyambut hangat kegiatan sosialisasi ini.

Selanjutnya dipekan berikutnya dibantu mahasiswa S1 dan S2 kegiatan dilanjutkan door to door ke sasaran/responden untuk melakukan konseling tentang obat dan kesehatan sesuai riwayat kesehatan responden tadi. Dari sini Mahasiswa diharapkan dapat membantu responden untuk lebih sadar dalam penggunaan obat dan rutin dalam cek up kesehatan di puskesmas/sarana kesehatan yang telah tersedia. Dalam kegiatan ini Tim juga menyediakan Stetoskop, tensimeter, alat pengukur gula darah, dan timbangan berat dalam yang digunakan untuk mendapatkan data kesehatan dari responden yang dikunjungi.

Setelah data responden terkumpul nantinya dipekan berikutnya akan dilakukan review dan follow up berkelanjutan oleh Tim yang bertujuan untuk memantau kondisi dan kesadaran responden dalam mengecek kondisi kesehatan dengan rutin di puskesmas setempat. Selain itu juga apt. Mutiara Herawati, M.Sc mempertegas kegiatan ini direncakan bukan hanya sekali tetapi akan dilakukan rutin agar nantinya tujuan utama kegiatan ini yakni Pengabdian Masyarakat implementasi HMR (Home Medication Review)  untuk pasien yang tidak terkontrol penggunaan obat bisa merubah menjadi pasien yang terkontrol dan juga menjadi pasien yang patuh terhadap penggunaan obat dan cek kesehatannya selalu. Udin

Jurusan Farmasi – Jurusan Farmasi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan dari SMA Negeri 2 Samarinda pada tanggal 3 Juni 2022. Penerimaan kunjungan bertempat di Gedung OSCE Farmasi UII. Agenda utama dari kunjungan ini adalah Mini Webinar dan Tour Laboratorium. Peserta kunjungan, terdiri dari perwakilan Guru dan Siswa SMA Negeri 2 Samarinda. Acara kunjungan diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Ketua Program Studi Farmasi UII, apt. Saepudin, M.Si., Ph.D. Sebelum memasuki agenda utama kunjungan yaitu Mini Webinar, perwakilan Guru dari SMA Negeri 2 Samarinda juga turut memberikan pengantar dan sambutan pada kesempatan tersebut.

Setelah rangkaian acara pembukaan selesai, selanjutnya adalah Mini Webinar sekaligus diskusi mengenai topik “Tren Nano Kosmetik untuk Milenial” yang dibawakan oleh Dr. apt. Lutfi Chabib, M.Sc. dan dimoderatori oleh Bapak Shubhi Mahmashony Harimurti, S.S., M.A. Topik ini menarik untuk disampaikan karena sangat relevan dengan tren era kini di mana semakin banyak brand-brand kosmetik yang diproduksi dan dipasarkan di masyarakat. Terlebih, dunia kosmetik saat ini banyak diminati oleh generasi milenial.

Setelah rangkaian acara inti selesai, sebagai penutupnya Jurusan Farmasi menyerahkan cinderamata kepada SMA Negeri 2 Samarinda untuk kenang-kenangan sekaligus rasa terimakasih kembali. Acara dilanjutkan dengan Tour Laboratorium yang dipandu secara langsung oleh laboran dan perwakilan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Farmasi Universitas Islam Indonesia (HIMFA UII). Dalam kegiatan ini, peserta kunjungan dibagi menjadi 3 tim dan akan diarahkan untuk berkeliling ke tiga laboratorium Jurusan Farmasi UII, yaitu Laboratorium Teknologi Farmasi, Laboratorium Biologi Farmasi, dan Laboratorium Farmakologi. Di setiap laboratorium juga diadakan demo dengan waktu yang sudah ditentukan guna memperkenalkan lebih dekat laboratorium Farmasi UII. Alhamdulillah rangkaian acara kunjungan dapat berjalan dengan lancar dan semoga momentum ini dapat memperkuat ukhuwah dan kerjasama antara Jurusan Farmasi UII dengan SMA Negeri 2 Samarinda. Selain itu, harapannya dari acara kunjungan ini Siswa dari SMA Negeri 2 Samarinda juga bisa semakin mengenal lingkungan Farmasi Universitas Islam Indonesia. (HA)

Jurusan Farmasi – Jurusan Farmasi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan dari Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Alma Ata pada Jum’at, 3 Juni 2022. Penerimaan kunjungan dilakukan di ruang sidang utama dan turut disambut oleh Ketua Jurusan Farmasi UII, Prof. Dr. Yandi Syukri, M.Si, Sekretaris Jurusan Farmasi UII apt. Ari Wibowo, M.Sc, beserta Ketua Program Studi Profesi Apoteker UII Dr. apt. Farida Hayati, M.Si. Adapun perwakilan dari Universitas Alma Ata berjumlah 9 orang yang terdiri dari Pimpinan dan Pengelola. Alhamdulillah dalam kesempatan ini Wakil Rektor 1 Univ Alma Ata, Dr. Muh. Mustakim, M.Pd.I. juga turut hadir memberikan pengantar sekaligus sambutan kunjungan dengan tujuan untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai pendirian Program Studi Profesi Apoteker (PSPA) di FIK Universitas Alma Ata.

Acara diawali dengan sambutan oleh Ketua Jurusan Farmasi, Prof. Yandi. Kemudian dilanjutkan dengan penerimaan kunjungan sekaligus penyampaian pengantar dari Wakil Rektor 1 Universitas Alma Ata Dr. Muh. Mustakim, M.Pd.I. Intisari dari pengantar yang sudah diberikan adalah, bahwa para Pengelola yang terdiri dari Dosen dan Tenaga Kependidikan di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata ingin menimba ilmu sekaligus belajar dari pengalaman Jurusan Farmasi dalam mendirikan Program Studi Profesi Apoteker. Kunjungan ini penting untuk dilakukan karena akan berpengaruh pada proses persiapan dan kesuksesan pendirian Program Studi Profesi Apoteker di Universitas Alma Ata. Selain sillaturrahim, harapannya Universitas Alma Ata juga dapat terus menyambung Momerandum of Understanding (MoU), dan terus membangun kerjasama bersama UII dalam berbagai bidang.

Setelah acara sambutan, Dr. apt. Farida menyampaikan beberapa poin dan informasi penting mengenai langkah dan hal perlu dipersiapkan. Jurusan Farmasi sangat senang dapat menyambut kunjungan dari Universitas Alma Ata. Alhamdulillah, acara berjalan dengan lancar dan setelah sesi diskusi bersama Ketua Jurusan Farmasi dan Ketua Program Studi Profesi Apoteker UII acara dilanjutkan dengan tour Gedung OSCE guna melihat dan mengamati secara langsung kelengkapan yang ada di Gedung OSCE untuk persiapan pendirian PSPA. (HA)