Pengambilan Sumpah Apoteker Angkatan 37

 

Profesi Apoteker – Rabu, 3 November 2021, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Islam Indonesia (UII) menyelenggarakan acara Pengambilan Sumpah Apoteker Angkatan 37. Acara berlangsung secara offline dan disiarkan secara langsung melalui platform YouTube FMIPA UII. Pengambilan sumpah apoteker dilaksanakan di Auditorium Prof. KH. Abdul Kahar Mudzakir dan dihadiri oleh beberapa tamu undangan yaitu, Wakil Rektor 1 Bidang Pengembangan Akademik dan Riset, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Program Studi Profesi Apoteker, Ketua Jurusan Farmasi, Sekretaris Jurusan Farmasi, Komite Farmasi Nasional (KFN), Pengurus Pusat Ikatan Apoteker Indonesia (PP IAI), Dinas Kesehatan (Dinkes), dan Rohaniawan.

Pembukaan sidang terbuka dilakukan oleh Dekan FMIPA, Prof. Riyanto, M.Si., Ph.D, kemudian disambung dengan pembacaan surat keputusan kelulusan oleh Ketua Program Studi Profesi Apoteker, Dr. apt., Farida Hayati, M.Si. Alhamdulillah pada periode ini, FMIPA UII meluluskan 66 Apoteker, di antaranya 3 lulusan dengan predikat Summa Cum Laude dan 42 lulusan dengan predikat Cum Laude. Selanjutnya adalah acara puncak yaitu pengucapan lafal sumpah yang dipimpin oleh Ketua Komite Farmasi Nasional, apt. Drs. Purwadi, M.M, M.E. Setelah prosesi pengucapan lafal sumpah selesai, dilanjutkan dengan penandatanganan surat sumpah yang diwakili oleh salah satu wisudawan.

Penyerahan Ijazah, Sertifikat Profesi, Sertifikat Kompetensi Apoteker, dan Surat Tanda Registrasi Apoteker

Penyerahan ijazah Cum laude dan Sertifikat Profesi dilakukan oleh Rektor UII yang diwakilkan oleh Wakil Rektor 1 Bidang Pengembangan Akademik dan Riset, Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng. Sc., Penyerahan Surat Tanda Registrasi Apoteker dilakukan oleh Komite Farmasi Nasional, apt. Drs. Purwadi, M.M, M.E, dan penyerahan Sertifikat Kompetensi Apoteker dilakukan oleh Pengurus Pusat Ikatan Apoteker Indonesia, apt. Noffendri Roestam S.Si.

Selanjutnya, penyerahan Ijazah Reguler dan Sertifikat Profesi, dilakukan oleh Dekan FMIPA UII Prof. Riyanto, M.Si., Ph.D. Penyerahan Surat Tanda Registrasi Apoteker, dilakukan oleh Komite Farmasi Nasional apt. Drs. Purwadi, M.M, M.E., dan penyerahan Sertifikat Kompetensi Apoteker dilakukan oleh Pengurus Pusat Ikatan Apoteker Indonesia apt. Noffendri Roestam, S.Si.

Penyerahan Apoteker Baru

Setelah prosesi penyerahan Ijazah, Sertifikat Profesi, Sertifikat Kompetensi Apoteker, dan Surat Tanda Registrasi Apoteker selesai, dilanjutkan dengan penyerahan Apoteker baru  oleh Ketua Jurusan Farmasi Prof. Dr. apt. Yandi Syukri, M.Si., diserahkan kepada Ketua Pengurus Daerah Ikatan Apoteker Indonesia apt. Arifianti Piskana Susilowati, M. Clin. Pharm dan Dinas Kesehatan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Muhammad Agus Priyanto, S.K.M., M.Kes.

Penutupan Sidang dan Sambutan-sambutan

Acara selanjutnya adalah penutupan sidang oleh Dekan FMIPA, Prof. Riyanto, M.Si., Ph.D, dan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama, disampaikan oleh Ketua KFN apt. Drs. Purwadi, M.M, M.E. Sambutan kedua, disampaikan oleh Rektor UII yang diwakilkan oleh Wakil Rektor 1 Bidang Pengembangan Akademik dan Riset Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng. Sc. Seusai penyampaian sambutan, kemudian disambung dengan penyerahan Pin Emas dan CDC Award dari PT. Catur Dakwah Crane Farmasi kepada Apoteker berprestasi akademik terbaik. Prosesi penyerahan dilakukan oleh Dekan FMIPA UII, Prof. Riyanto, M.Si., Ph.D. Adapun nama-nama lulusan Apoteker yang berprestasi akademik adalah sebagai berikut: Priscilla Harviana Damayanti, Senya Putri Amalia, dan Lia Nurkhasanah.

Penutup

Terkahir, acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Junaidi Safitri, S. E. I., M. E. I, perwakilan dari Direktorat Pendidikan dan Pembinaan Agama Islam (DPPAI) Universitas Islam Indonesia. Alhamdulillah Pengambilan Sumpah Apoteker Angkatan 37 dapat berjalan dengan lancar dan kami ucapkan selamat kepada para Apoteker Angkatan 37, selamat mengabdi dan berkontribusi untuk masyarakat. (Husna)