WORKSHOP PREPARASI NANOPARTIKEL
(24/10) Penelitan nanopartikel yang berkembang saat ini memiliki tantangan tersendiri, terutama dalam hal pengukuran partikel nano tersebut. Untuk meningkatkan kepercayaan dan validitas pengukuran yang dilakukan, Prodi farmasi UII mengadakan Non Degree Training (NDT) dengan tema “Preparasi dan Karakterisasi nanopartikel dalam Sistem Penghantaran Obat” di Laboratorium Teknologi Farmasi. Kegiatan yang dilakukan selama dua hari ini memaparkan mengenai teori preparasi nanopartikel dan praktikum preparasi nanopartikel, serta teori purifikasi dan karakterisasi nanopartikel. Kegiatan yang diikuti oleh dosen kelompok keilmuan Teknologi Farmasi dan mahasiswa ini emdatangkan pemateri ahli dari Universitas Sriwijaya, Dr. rer. nat. Mardiyanto, M.Si., Apt.